- Back to Home »
- FESTIVAL AL-BANJARI SE-EKS KARESIDENAN KEDIRI 2017
Posted by : Unknown
Minggu, 01 Oktober 2017
Assalamu'alaikum wr wb teman-teman..
Kita bertemu lagi setelah melewati proses yang cukup panjang, postingan yang ditunggu-tunggu ini akhirnya muncul juga. Mohon maaf sekali atas keterlambatan kami dalam mempublikasikan postingan ini, semoga bermanfaat.
Tentunya teman-teman tahu bahwa telah diadakan Festival Banjari se-Karesidenan Kediri pada 7 Mei 2017 lalu. Acara ini diselenggarakan oleh kerjasama antara OSIS dan SKI SMAN 7 Kediri, didukung oleh FOTA, karna itu kami ucapkan terimakasih atas dukungan dan bantuannya, semoga acara ke depannya bisa berlangsung lebih baik lagi.
Acara ini disponsori oleh Pocari Sweat dan Telkomsel. Pertama-tama, dibuka oleh 2 mc cantik yaitu Mbak Fifi dan Mbak Lintang.
Dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an yang dilantunkan dengan indah oleh Ust. Muqorrobin.
Selanjutnya ada sambutan dari Ibu Iswinarni, SPd. selaku Wakasek Kesiswaan, Pak Nur Sokhip, M.Pd.I selaku pembina SKI, juga Kurniawan Fatkhur selaku ketua panitia.
Oh iya, sebelum ke penampilan para peserta yang ditunggu, grup andalan SKI SMAPTA yaitu Ulul Albab sempat menampilkan beberapa lagu yang tentunya mengesankan walau hanya sekedar checksound v:
Dan berikut ini para ahli yang kami undang untuk menjadi dewan juri di Festival Banjari ini. Yang pertama ada Athollah Azziyad, S. Sos I M.Psi sebagai juri vokal.
Yang kedua ada Juri Hadrah, Mas Gigih Wahyu P. S,PD yang juga selama ini menjadi pelatih grup banjari kami, Ulul Albab.
Terakhir ada Mas M. Amin Al Makmun yang dipilih sebagai Juri Adab.
- Zinnatul Hayya
- Aurora
- Salamul Mustofa
- Aktsarun Nafi
- Jihatun Nafsi
- Baitul Musthofa
- El Khumairoh
- Ghadanfar
- Al Fayyad
- FAN Yaa Bunayya
- HUMUSTA
- Al Anwar
- Auladum Musthofa
- Nuril Anwar
- Al Syam
- Ittikhadus Syubban
- Al Ikhlas
- Bolo Ngopi
- Syauqul Musthofa
- Foris Qotrun Nada
- Roudhotul Ishlah
- Ainul U'yun
- Syubbaul'izz
- Al Munawwar
- El Mahrusy
- Al Mannan
- Alfusalam
- Al Manshur
- Shohibul Mahabbah
- Marjusyafa'at
- Al Habaib
- AHB
- An Najwa
- Al Musthofa
- Shoutuz Zaman
- Al Badar
Dan berikut para pemenang dari festival banjari ini :
- Best Banjari : Al Musthofa
- Best Paduan : Al Mashur
- Best Vokal : Syubbaul Izz
- Juara Harapan 3 : An Najwa
- Juara Harapan 2 : Syauqul Musthofa
- Juara Harapan 1 : AHB
- Juara 3 : Foris
- Juara 2 : Al Badar
- Juara 1 : Auladum Mustofa
Semoga Festival Banjari ini bisa kembali diadakan dengan lancar di SMAN 7 Kediri tahun depan. Kami segenap panitia Festival Banjari mengucapkan terimakasih dan mohon maaf atas kekurangan dan kesalahan yang disengaja maupun yang tidak disengaja. Untuk dokumentasi lebih lengkap bisa menghubungi wa koor dokumentasi, 089605851160 (Silmi).
Wassalamu'alaikum wr wb
Wassalamu'alaikum wr wb